Komunikasi antara mahasiswa, dosen dan tenaga kependidikan akan terus berjalan selama masa perkuliahan. Seiring dengan perkembangan teknologi, komunikasi antara ketiga unsur tersebut tidak hanya berupa kegiatan tatap muka saja, akan tetapi juga bisa melalui pesan e-mail, SMS, dan fitur pesan pada aplikasi media social (WhatsApp, FB, Telegram, Twitter, Instagram, dll). Ada etika yang harus dijaga dan diperhatikan saat berkomunikasi dengan dosen dan tenaga kependidikan (tendik).
II.10.1. Komunikasi melalui telepon genggam
- Waktu
Perhatikan waktu mengirim pesan singkat (SMS, WhatsApp, DM, dll) dan berbicara melalui telpon. Usahakan pesan singkat tersebut dikirim pada saat jam kerja. Hindari mengirimkan pesan singkat pada jam istirahat siang (12.00 s/d 13.00) dan istirahat malam. Apabila ingin menghubungi dosen melalui telpon, pastikan sudah mendapatkan izin terlebih dahulu.
- Bahasa
Gunakan Bahasa yang baik, sopan, formal dan tidak menggunakan Bahasa gaul. Hindari menggunakan singkatan dan tanda baca ganda saat mengirimkan pesan singkat.
Contoh salah
|
Contoh benar
|
- Sapaan
Selalu awali pesan Anda dengan ucapan salam atau sapaan sejenis saat menghubungi dosen dan tendik
- Permohonan Izin
Ucapkan permohonan izin atau permohonan maaf telah mengganggu waktu dosen dan tendik
- Perkenalan Diri
Perkenalkan diri Anda saat mengawali pesan dengan dosen atau tendik karena tidak semua dosen atau tendik menyimpan nomor mahasiswanya
- Pesan Singkat dan Jelas
Tuliskan keperluan Anda dengan singkat, padat, dan jelas
- Salam Penutup
Akhiri pesan Anda dengan ucapan terima kasih dan salam penutup
II.10.2. Komunikasi secara lisan
- Gunakan Bahasa yang baik, sopan dan formal
- Sampaikan permohonan ijin Anda untuk datang dan mengajak bicara
- Perkenalkan diri Anda
- Sampaikan keperluan Anda dengan jelas
- Ucapkan terima kasih setelah keperluan selesai
- Perhatikan waktu saat menemui dosen dan tendik, hindari bertemu saat jam istirahat makan siang (12.00 s/d 13.00) atau saat dosen sedang berdiskusi dengan kolega/mahasiswa lain.
II.10.3. Komunikasi melalui surat elektronik
Selalu gunakan Email resmi UGM untuk menghubungi dosen dan tendik. Berikut adalah komponen yang harus diperhatikan mahasiswa saat menuliskan email yang ditujukan kepada dosen dan tendik:
- Selalu menuliskan Subjek Email
- Sampaikan pesan pada badang Email dengan memperhatikan urutan berikut ini:
- Salam atau sapaan sejenis
- Perkenalkan diri
- Sampaikan keperluan yang jelas
- Tutup Email dengan ucapan salam dan terima kasih
- Gunakan signature di bagian akhir email untuk memperjelas identitas Anda